Cerpen atau cerita pendek merupakan salah satu bentuk karya sastra yang berbentuk prosa, selain juga novel, roman, dan berbagai bentuk prosa yang lainnya. Kita tentunya juga pernah membaca cerpen, saat ini cerpen sudah banyak dimuat tidak saja di majalahmajalah sastra tapi juga di media cetak. Ada banyak definisi yang diberikan para ahli tentang cerpen (cerita pendek). Cerpen merupakan salah satu bentuk karangan fiksi yang habis baca sekali duduk. Ada juga yang mendefinisikan cerpen sebagai cerita yang memuat satu peristiwa dalam sebuah kehidupan yang dialami tokoh yang diciptakan pengarangnya dan banyak lagi pengertian-pengertian lain tentang cerpen. Hal ini sah-sah saja karena tiap orang memberikan pengertian dari sudut pandang yang berbeda, yang terpenting dalam hal ini tidak meninggalkan karakteristik cerpen dan berterima oleh masyarakat sastra.
Sebagai bagian dari karya sastra yang berbentuk prosa, cerpen juga tersusun dari rangkaian unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik. Unsur intrinsik merupakan rangkaian unsur yang ada di dalam karya sastra itu sendiri, yang meliputi tokoh dan penokohan, alur (jalan) cerita, setting (latar) cerita, point of view (sudut pandang penceritaan), teknik penceritaan, dan tema yang digunakan dalam cerita. Sedangkan unsur ekstrinsik merupakan rangkaian unsur yang ada di luar karya sastra, yang meliputi, nilai sosial dan budaya, status sosial, moralitas, religius dan banyak lagi unsur-unsur lain (Sudjiman, 1988). Semua unsur yang ada dalam karya sastra, baik dalam unsur intrinsik maupun dalam unsur ekstrinsik, memberikan poin tersendiri bagi karya sastra. Artinya tidak boleh ada perbandingan baik dan buruk antara karya sastra yang satu dengan karya sastra yang lain. Semua karya sastra memberikan cerita dan nilai kemenarikan yang berbeda baik menurut pembaca maupun masyarakat sastra. Nilai kemenarikan pada karya sastra itu bisa berada di unsur intrinsik maupun unsur ekstrinsik, semuanya tergantung pada apresiasi terhadap karya sastra itu sendiri. Seorang Pramoedya Ananta Toer dianggap sebagai sastrawan yang mampu menghadirkan karakteristik tokohnya yang begitu kuat, perhatikan penggalan berikut.
Empat belas tahun umurnya waktu itu. Kulitnya langsat. Tubuhnya kecil mungil. Matanya agak sipit. Hidung ala kadarnya. Dan jadilah ia bunga kampung nelayan sepenggal pantai keresidenan Jepara Rembang.
Penggalan di atas tidak hanya diamati dari segi intrinsik saja melainkan juga dari segi ekstrinsik. Dari segi intrinsik, pendeskripsian tokoh secara jelas menggambarkan sosok perempuan, dipertegas lagi dengan ungkapan kembang kampung nelayan membuat penokohan yang diciptakan itu adalah sosok perempuan yang memiliki kelebihan dari perempuan-perempuan lain yang ada di kampung nelayan tersebut. Dari segi ekstrinsik, tokoh di atas tinggal di kampung nelayan, khususnya di pesisir pantai dengan mayoritas penduduknya berprofesi sebagai nelayan dan tidak jauh dari laut, perahu, ikan, jala, dan hal lain yang berhubungan dengan nelayan.
Hal-hal yang menarik tidak hanya yang diungkapkan secara nyata seperti penggalan di atas namun juga terdapat pada unsurunsur yang menyimpang dalam sebuah karya sastra. Seorang Iwan Simatupang dalam beberapa karya besarnya tidak mendeskripsikan tokohnya secara jelas bahkan cenderung samar. Poin inilah yang membuat karyanya dianggap menarik dari beberapa karyanya yang lain. Seorang YB. Mangunwijaya selalu menghadirkan karyanya dengan persoalan latar budaya yang rumit dan banyak lagi yang lainnya
Kamis, 17 September 2015
Bagaimana Mendiskusikan dan Mengemukakan Hal Menarik dari Isi cerpen?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Label
Mengenai Saya
Arsip Blog
-
▼
2015
(111)
-
▼
September
(43)
- Jelaskan Kalimat Efektif dan Kalimat Tidak Efektif?
- Apa pengertian Parafrasa dan Penggunaan Sinonim da...
- Jelaskan Lafal atau PengucapanPenggunaan Kata/Isti...
- Jelaskan Lafal atau Pengucapan?
- Bagaimana Penulisan Daftar Pustaka?
- Jelaskan bagaimana penulisan catatan kaki dalam ka...
- jelaskan Kutipan langsung yang panjangnya tidak le...
- Bagaimana Langkah-langkah pengalihan informasi ver...
- Apa Langkah-langkah untuk membaca grafik dan matri...
- Apa saja Ragam bahasa, berdasarkan hubungan antarp...
- Jelaskan Fakta Umum dan Fakta Khusus?
- Jelaskan tentang Durasi dan Perhentian (Jeda)
- Bagaimana format yang bisa digunakan untuk menilai...
- Apa saja hal penting dalam berpidato?
- Bagaimana Membaca dan Mengidentifikasi Sastra Mela...
- Bagaimana Mendengarkan Cerita serta Indentifikasi ...
- Bagaimana langkah-langkah yang bisa diikuti untuk ...
- Bagaimana Mendiskusikan dan Mengemukakan Hal Menar...
- Apa saja jenis-jenis cara membaca ekstensif teks...
- Apa karakteristik puisi?
- Apa pengertian Paragraf deskriptif dan karakterist...
- Sebutkan 4 unsur penting Paragraf yang baik dan be...
- Baerikan contoh kalimat dalam Memperkenalkan Diri ...
- Bagaimana Menulis Puisi Berdasar Pengalaman?
- Jelaskan penggunaan kata ulang dan kata sandang?
- Bagaimana Merefleksi isi puisi?
- Bagaimana menyimak pembacaan puisi dan Membaca Tab...
- Cara Menulis Puisi tentang Keindahan Alam?
- Apa pengertian kata ganti orang atau pronomina per...
- Bagaimana Mendengarkan wawancara dan apa saja Unsu...
- Bagaimana Menggunakan Kata Acuan, Kata Sapaan, dan...
- Bagaimana cara menulis pengumuman dan berikan cont...
- Jelaskan penggunaan kata seru dan cara membaca tek...
- Jelaskan pengertian surat pribadi dan Format sura...
- Apa saja makna kata yang dibentuk dengan imbuhan k...
- Hal penting apa saja Agar kita dapat mengomentari...
- Berikan contoh penulisan buku harian?
- Bagaimana Menggunakan Imbuhan ber- dan Kata Dasar ...
- Bagaimana Cara mudah untuk Membaca dan Menemukan M...
- Jelaskan bagaimana cara Menceritakan Tokoh Idola?
- Hal penting apa saja yang harus diperhatikan dalam...
- Sebutkan berbagai macam pantun dan contohnya ?
- Hal penting apa saja Untuk dapat mengetahui pokok-...
-
▼
September
(43)
Iklan 300x250
Recent post
Categories
Popular Posts
-
Syarat-syarat kritik dalam karya sastra sebagai berikut. 1. Kritikan harus berupaya membangun dan menaikkan taraf kehidupan sastra. 2. Kriti...
-
Contoh pidato perpisahan 1 Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kepada yang kami hormati Bapak Kepala Sekolah beserta wakil Yang ka...
-
Kalimat Tanya Retorik Kalimat tanya retorik ialah kalimat tanya yang tidak memerlukan jawaban atau tidak mengharuskan adanya jawaban. Kalima...
-
Klasifikasi Kata Berdasarkan Kelas Kata Dalam sebuah bacaan, terkandung banyak unsur bahasa yang berkaitan dengan makna kata dan ruang ling...
-
Membaca dan Memahami Puisi Kontemporer Puisi tersebut termasuk jenis puisi kontemporer. Yang paling menonjol dari puisi kontemporer adalah ...
-
Hal-Hal yang Perlu Ditanggapi Saat Mendengarkan Pembacaan Puisi Hal-hal yang perlu ditanggapi saat mendengarkan pembacaan puisi sebagai beri...
-
Pengertian dan Fungsi Kalimat Tanya Kalimat tanya adalah kalimat yang disampaikan dengan maksud mendapat jawaban berupa informasi, penjelasa...
-
Surat merupakan salah satu alat komunikasi yang masih banyak digunakan. Ada dua macam jenis surat, yaitu surat kedinasan dan surat pribadi. ...
-
Bagimu, kemerdekaan bumi pusaka. Drama ini terjadi pada tanggal 19 Januari 1949, sebulan sesudah Tentara Kolonial Belanda melancarkan aksin...
-
Klasifikasi Kata Berdasarkan Bentuk Kata Dari segi bentuknya, kata dapat dibedakan atas empat macam, yaitu : 1. Kata Dasar 2. Kata Turunan 1...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar