Sabtu, 14 Mei 2016

3 Contoh teks pidato perpisahan sd

Contoh  pidato perpisahan 1
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Kepada yang kami hormati Bapak Kepala Sekolah beserta wakil
Yang kami hormati Wali Kelas 6 tercinta
Yang kami hormati semua Bapak/Ibu Dewan guru
Yang kami hormati semua Bapak/Ibu wali murid
Terkhusus kepada kepada kedua orang tua kami...

Ijinkanlah kami ini, berada di hadapan Bapak/Ibu sekalian untuk mengungkapkan sepatah dua patah kata. Bukan berarti kami adalah yang terbaik, tapi karena tuntutan dari rekan2 kelas 6, maka kami berada di hadapan Bapak/Ibu dan rekan-rekan semua.

Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah subhanahu wataala, atas segala limpahan rahmat dan karunianya. Nikmat yang tak terhingga kepada kita semua, sehinggga kita bisa berada di tempat ini dalam keadaan sehat wal afiat.

Sholawat dan salam juga semoga senantiasa tercurah kepada Nabi Muhammad shallalllahu 'alaihi wasallam, keluarga, sahabat, dan pengikutnya yang setia dengan ajaran yang beliau bawa hingga akhir jaman. Amin.

Tiada gading yaang tidak retak. begitupun dengan apa yang akan kami sampaikan nanti. Pasti akan banyak kesalahan dan kehilafan. Untuk itu, mohon maafkan dan maklumi kami.

Dalam kesempatan ini, ijinkanlah kami menyampaikan beribu ucapan terima kasih kepada Bapak dan Ibu dewan guru semua. Berkat bimbingan Bapak dan Ibu sekalian, kami bisa menjadi seperti ini. Bisa membaca, bisa menulis, bisa menghitung dan bisa belajar untuk menjadi manusia yang sesungguhnya.


Dengan telatennya, engkau membimbing kami. Tiada ada kata bosan. Selalu sabar menghadapi tingkah polah kami yang kadang membuat jengkel. Maafkan kami. Jasa kalian tidak akan pernah kami lupakan sepanjang hidup kami. Tanpa bimbingan kalian semua, apalah arti diri kami semua.

Untuk teman-temanku semua, ini adalah hari perpisahan kita di SD ini. Berat rasanya memang. Setiap hari kita selalu bersama. Bermain bersenda gurau. Tertawa. Bercanda. Sungguh, semua kenangan itu tidak akan pernah terlupakan.

Walaupun hari ini kita berpisah, marilah tetap kita jaga persaudaraan ini hingga kapanpun. Kalian semua adalah teman-teman terbaik.

Kepada Bapak dan Ibu Orang tua dan wali murid sekalian. Inilah anakmu. Dengan segala kelebihan dan kekurangannya disana-sini. Bimbinglah kami dengan sabar dan tiada henti. Kami masih haus bimbinganmu. Kami masih haus kasih sayangmu. Didiklah kami sehingga menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, agama, bangsa dan negara.

Demikianlah pidato singkat perpisahan sekolah di kelas 6 ini, semoga kita bisa memetik hikmah dari apa yang kami sampaikan. Kami akhiri, Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Contoh pidato perpisahan sd 2
     Assalamualaikum Wr. Wb.
    Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah,
    Yang terhormat Bapak Ketua Komite,
    Yang saya hormati pula Bapak dan Ibu Guru
    serta teman-teman sekalian yang saya cintai.

Marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan karunia-Nya kita dapat berkumpul pada hari ini dalam keadaan sehat.

 Hadirin yang saya hormati, saya sebagai perwakilan teman-teman siswa kelas 6 ingin menyampaikan kesan dan pesan selama menuntut ilmu di sekolah ini. Selama kami belajar disini, Bapak serta Ibu Guru selalu membing kami dengan penuh kesabaran. Dari yang tidak tahu, menjadi tahu, dari yang tidak berbudi, menjadi penuh sopan santun. Semoga semua ilmu yang telah diberikan menjadi bekal bagi kami untuk menghadapi kehidupan pada masa yang akan datang.

Tak lupa pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya pada Bapak dan Ibu Guru. Kami sebagai siswa, menyadari bahwa disengaja atau tidak, kami sering melakukan kesalahan. Oleh karena itu, kami mohon maaf yang setulusnya.

Kepada adik-adik kelas yang kami cintai. Tak akan lelah kami berpesan agar selalu belajar dengan rajin dan mematuhi nasihat para guru, karena itu sangat penting demi kebaikan kalian sendiri.

 Hadirin yang saya hormati, demikian yang dapat kami sampaikan. Kami mohon doa dan restunya agar kami dapat melanjutkan kehidupan, mencapai jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan lebih baik.

    Atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.

    Wassalamualaikum Wr. Wb.

 Contoh pidato perpisahan sd 3
Assalamualaikum Wr.Wb
Selamat pagi dan salam sejahtera buat kita semua
Kepada yang terhormat Bapak Ibnu Baihaqi , M.pd selaku kepala sekolah SDN 2 Suka Maju
Yang saya hormati Ibu Susilawati, M.pd selaku wakil kepala sekolah
Yang saya hormati segenap bapak dan ibu guru SDN 2 Suka Maju

Serta seluruh teman - teman kelas 6 dan adik - adik kelas yang saya sayangi

Marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang tak henti-hentinya memberikan rahmat dan hidayahnya kepada kita semua sehingga kita bisa berkumpul di acara pelepasan siswa-siswi kelas 6 dalam keadaan sehat walafiat. Tak lupa shalawat serta salam marilah kita sanjungkan kepada Nabi besar kita Muhammad SAW serta keluarga, sahabat, dan seluruh umatnya semoga kita semua bisa dipertemukan oleh beliau di Surga kelak, aminn.

Izinkanlah saya selaku perwakilan siswa-siswi kelas 6 untuk menyampaikan sepatah dua patah kata pada kesempatan yang berbahagia ini yang mungkin mewakili isi hati kami.

Hadirin yang saya hormati,

Setiap ada awal pasti ada akhir begitu juga dengan setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan. 6 tahun yang lalu kami datang ke sekolah ini dengan diantar oleh orang tua kami. Hari ini kami mengucapkan Alhamdulillah karena kami semua telah berhasil dalam menghadapi ujian sekolah dan kini tiba saatnya bagi kami untuk melangkahkan kaki kami menuju pendidikan selanjutnya. Rasa senang sekaligus sedihlah yang kami rasakan saat ini. Di satu sisi kami senang karena kami maju selangkah untuk menggapai cita-cita kami. Di sisi lain kami merasa sedih karena akan meninggalkan guru, teman dan adik-adik kami yang kami cintai. Namun, kami semua menyadari bahwa perpisahan ini baik untuk kami dan kami pun percaya bahwa perpisahan di dunia ini hanyalah sementara.

Hadirin yang saya hormati,

Pada kesempatan ini, kami juga menyampaikan beribu-ribu terimakasih kepada bapak dan ibu guru yang telah berjuang keras untuk mendidik kami selama 6 tahun ini. Berkat bimbingan Bapak dan Ibu sekalian kami bisa membaca, menulis, dan berhitung. Kalian juga telah mendidik kami menjadi manusia yang bertanggung jawab, beriman kepada tuhan yang maha esa dan berbakti kepada orang tua.

Kami juga memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada Bapak dan Ibu guru atas segala tingkah laku kami yang mungkin tidak berkenan atau membuat Bapak dan Ibu kesal selama mendidik kami di sekolah ini. Jasa kalian tidak akan pernah kami lupakan sepanjang hidup kami karena tanpa bimbingan kalian semua, kami bukanlah siapa-siapa.

Hadirin yang saya hormati,

Tak lupa kami juga berpesan kepada Adik-adik kelas untuk terus belajar dengan giat dan berprestasi untuk membanggakan orang tua, guru dan sekolah. Jagalah nama baik sekolah kita ini, patuhi dan hormatilah Bapak dan Ibu guru yang mengajari kalian di sekolah ini. Janganlah kalian melawan atau menyakiti perasaan mereka karena mereka adalah orang tua kedua kalian di sekolah.

Untuk teman-teman seperjuangan, apa yang telah kita capai saat ini bukanlah sebuah akhir dari perjuangan kita. Melainkan sebuah awal menuju masa depan yang cerah. Yang telah kita lalui selama 6 tahun ini sungguh merupakan kenangan yang indah di dalam sejarah hidup kita. Oleh karena itu, marilah kita jaga persahabatan, dan kekeluargaan ini. Walupun kita akan bersekolah di tempat yang baru dan bertemu dengan teman-teman yang baru kelak, janganlah kita melupakan sahabat kita di sekolah ini.

Hadirin yang saya hormati,

Sekali lagi kami sampaikan rasa terimakasih yang mendalam kepada seluruh Bapak dan Ibu guru kami. Sungguh kami tidak bisa membalas semua jasa-jasa yang telah kalian berikan selama ini. Yang bisa kami lakukan hanyalah berdoa semoga tuhan membalas segala jasa-jasa kalian dan semoga Bapak dan Ibu guru selalu diberikan kesehatan dan kesabaran yang lebih dalam mendidik calon-calon penerus bangsa. Dan juga kepada seluruh siswa-siswi SDN 3 Suka Maju terimakasih atas kebaikan dan kenangan indah yang telah tercipta.

Hadirin yang saya hormati

Demikianlah pidato yang bisa saya sampaikan kali ini. Mohon maaf jika ada kesalahan selama saya menyampaikan pidato ini. Kalau ada sumur di lading bolehlah menumpang mandi, Kalo ada umur yang panjang kita akan berjumpa lagi. Atas kesempatan dan perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

Wassalamualaikum wr. wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan 300x250

Recent post

Popular Posts